HOME, Reporter Terkini Com Terpercaya Inspirasi Untuk Rakyat Liputan Giat Anggota DPRD Wajo
WAJO SulSel Indonesia, RT Com
-- Anggota DPRD Kabupaten Wajo, Andi Alauddin Palaguna, menggelar kegiatan reses di Desa Lalliseng, Kecamatan Keera, Selasa (27/1/2026). Reses ini dimanfaatkan warga untuk menyampaikan langsung berbagai aspirasi terkait kebutuhan infrastruktur dan pelayanan dasar yang dinilai mendesak.
Salah satu warga, Kamaruddin, menyampaikan harapan agar Andi Alauddin Palaguna dapat memperjuangkan pembangunan jalan poros Kampung Baru–Langkenna sepanjang kurang lebih 8 kilometer. Jalan tersebut dinilai sangat penting sebagai akses utama warga dalam menunjang aktivitas ekonomi dan mobilitas sehari-hari.
Selain itu, masyarakat juga mengusulkan agar saluran irigasi Gilireng dapat diperluas hingga menjangkau wilayah Kecamatan Keera bagian selatan, guna mendukung sektor pertanian yang menjadi mata pencaharian utama warga. Aspirasi lain yang turut disampaikan adalah pemeliharaan lampu jalan di 21 titik serta pemasangan lampu jalan baru di tiga titik, demi meningkatkan keamanan dan kenyamanan lingkungan pada malam hari.
Menanggapi berbagai masukan tersebut, Andi Alauddin Palaguna menegaskan bahwa reses merupakan sarana strategis untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung. Politisi PAN itu menyatakan akan mencatat dan memperjuangkan seluruh usulan warga agar dapat dibahas lebih lanjut sesuai mekanisme perencanaan pembangunan daerah.
“Semua aspirasi yang disampaikan akan kami tampung dan perjuangkan sesuai skala prioritas dan kemampuan anggaran daerah," ujar Andi Alauddin Palaguna.
(Humas DPRD Wajo)
Red
