Farhan Pradana Anggota DPRD Wajo, Gelar Reses di Takalala Serap Aspirasi Warga Desa Pantai Timur

Farhan Pradana Anggota DPRD Wajo, Gelar Reses di Takalala Serap Aspirasi Warga Desa Pantai Timur

Selasa, 27 Januari 2026

 

HOME, Reporter Terkini Com Terpercaya Inspirasi Untuk Rakyat Liputan Giat Anggota DPRD Wajo 


WAJO  SulSel Indonesia, RT Com 

- Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Wajo, Farhan Pradana S, AP, melaksanakan kegiatan reses di Desa Pantai Timur, Kecamatan Takkalalla, sebagai upaya menyerap aspirasi masyarakat secara langsung. Selasa (27/1/2026).


Dalam pertemuan yang berlangsung penuh keakraban tersebut, warga menyampaikan sejumlah kebutuhan mendesak yang berkaitan dengan peningkatan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat desa kepada legislator muda dari Partai Gerindra ini.


Mayoritas aspirasi yang disampaikan meliputi program Listrik Masuk Sawah (LISA) untuk menunjang aktivitas pertanian, pengadaan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU), pembangunan bor dangkal, serta perbaikan jalan produksi.


Farhan Pradana menegaskan bahwa seluruh usulan masyarakat akan dicatat dan diperjuangkan melalui mekanisme perencanaan pembangunan daerah. 

Menurutnya, aspirasi tersebut sangat relevan dengan kebutuhan masyarakat desa, khususnya dalam mendukung sektor pertanian dan meningkatkan kenyamanan serta keamanan warga.


“Reses ini menjadi momentum penting bagi kami untuk mendengar langsung keluhan dan harapan masyarakat. Aspirasi yang disampaikan, seperti listrik masuk sawah, PJU, bor dangkal, dan jalan produksi, akan kami tindaklanjuti sesuai kewenangan DPRD,” ujar Farhan.


Ia juga mengajak masyarakat untuk terus berpartisipasi aktif dalam menyampaikan aspirasi demi mendorong pemerataan pembangunan di Kabupaten Wajo, khususnya di wilayah pedesaan.


Kegiatan reses tersebut diharapkan dapat menjadi jembatan komunikasi yang efektif antara masyarakat dan wakil rakyat, sehingga program pembangunan yang direncanakan benar-benar menyentuh kebutuhan warga.

Redaksi